Polres Bengkayang, Polsek Monterado- Bhabinkamtibmas Polsek Monterado Brigadir Inyoman Gustian rutin mengimbau dan mendisiplinkan warganya agar wajib menggunakan masker terutama saat beraktivitas di luar rumah.

“Kegiatan imbauan ini untuk mengingatkan dan agar warga masyarakat patuh terhadap anjuran pemerintah menerapkan Protokol Kesehatan Covid19,” terang Brigadir Inyoman Gustian, Kamis (26/11/2020).

“Upaya memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19/Corona tersebut dimulai dari diri sendiri yakni dengan menggunakan masker, mencuci tangan, jaga jarak dan cek suhu badan,” katanya.

Masih menurut Brigadir Inyoman Gustian, “Masih banyak warga masyarakat Desa Beringin Baru yang tidak menggunakan masker khususnya para remaja dan anak-anak. Ada juga yang asal pasang maskernya hanya untuk formalitas, sehingga tidak heran virus corona masih merajalela,” ujarnya.

Kapolsek Monterado IPDA Kusnandar menambahkan Pihaknya akan terus mengimbau masyarakat agar selalu menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah, cuci tangan di air bersih pakai sabun dan selalu jaga jarak dalam memutus mata rantai virus Covid-19/Corona di wilayah hukum Polsel Monterado Polres Bengkayang.

Penulis : Humas Polsek Monterado