
polresbengkayang.com – Bhabinkamtibmas Desa Bangun Sari BRIPKA EKA. H, pantau langsung situasi wilayah binaannya dengan melaksanakan DDS, (02/02/2020).
Kegiatan DDS yang di laksanakan oleh bhabinkamtibmas desa Bangun Sari ini di lakukan dengan mengunjungi rumah rumah warga binaannya, adapun tujuan dari kegiatan ini adalah memantau langsung situasi kekondusifan wilayah desa binaannya tersebut.
Dalam sambang nya bhabinkamtibmas menyampaikan pesan-pesan kepada warga untuk dapat menjaga lingkungan desa binaannya serta dapat memberikan informasi sekecil apapun kepada Polri sehingga tercipta situasi yang kondusif.
Dengan rutin di laksanakan nya kegiatan DDS ini di harapkan kemitraan antara masyarakat dan Polri bisa terjalin dengan baik dan semakin erat sehingga dapat bersama-sama menjaga situasi di wilayah desa Bangun Sari agar tetap aman dan kondusif.
Penulis : Makarius Putra Baraga
