
Polres Bengkayang – Bhabinkamtibmas desa Sumber Karya Brigadir Inti laksanakan giat DDS dan imbau warga mengenai Stop Karhutla, Minggu (06/09/2020).
Brigadir Inti melaksanakan kewajibannya sebagai Bhabinkamtibmas di desa Sumber Karya untuk melakukan monitoring situasi terhadap desa binaannya tersebut.
Monitoring ini di laksanakan dengan menyambangi rumah-rumah warga dan melakukan dialog mengenai keamanan di wilayah sekitar tersebut.
Dalan dialognya bersama warga ini bhabinkamtibmas juga menyampaikan imbauan kepada warga agar pada saat musim kemarau saat ini tidak melakukan pembukaan lahan dengan cara membakar lahan.
Imbauan ini di sampaikan demi terwujudnya wilayah kec. Teriak bebas dari kabut asap maka di harapkan peran masyarakat besar dalam membantu mewujudkan hal tersebut dengan tidak melakukan tindakan yang dapat menyebabkan karhutla.
Selama pelaksanaan kegiatan DDS dan menyampaikan imbauan di desa Sumber Karya ini berlangsung dengan aman dam lancar tanpa adanya kendala yang di temukan di lapangan.
Penulis : Makarius Putra Baraga
