
polresbengkayang.com – Saat melaksanakan kegiatan Nogo Kamtibmas ke rumah warga desa binaannya, Bhabinkamtibmas desa Setia Jaya Aiptu Alexander. H, sampaikan Himbauan tentang pemilu damai. Selasa (19/3).
Sebagai upaya ciptakan Pemilu 2019 yang Aman, damai dan sejuk Bhabinkamtibmas Desa Setia Jaya sampaikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga kekondusifan di Desa Setia Jaya agar tidak mudah terprovokasi isu-isu politik yg negatif.
Dalam kesempatan tersebut juga Bhabinkamtibmas Aiptu Alexander. H, juga menyampaikan pesan Kamtibmas untuk tetap waspada terhadap kejahatan seperti Pencurian, berita hoax, premanisme, dan peredaran atau penyalahgunaan Narkoba di lingkungan tempat tinggal warga binaan nya.
Hal tersebut pun di sambut baik oleh warga Setia Jaya Kecamatan Teriak kepada Aiptu Alexander. H, saat pelaksanaan giat Nogo Kamtibmas sebagai upaya menciptakan situasi damai dan kondusif di desa binaannya.
Penulis : Makarius Putra Baraga
