polresbengkayang.com – Polsek Monterado. Bhabinkamtibmas Ds.Rantau Bripka Abui bersama tokoh pemuda dan masyarakat Ds. Rantau melakukan kegiatan secara gotong royong merehap rumah warga, Kamis (20/02) pukul 09.00 Wib.

Adapun rumah warga Desa Rantau yang di rehab tersebut yakni rumah Bapak Maraji, Laki-laki, 77 Tahun, Dayak, Kristen, Tani, Alamat Rt/Rw 03/01 Dsn. Batu Canang Desa Rantau Kecamatan Monterado.

Kegiatan tersebut diikuti oleh Bhabinkamtibmas Ds. Rantau Bripka Abui, Sdr. Tono Tokoh Pemuda Desa Rantau dan Masyarakat Desa Rantau Kec. Monterado Kab. Bengkayang.

Bhabinkamtibmas Bripka Abui menerangkan bahwa Sdr. Maraji merupakan warga Desa Rantau Kec. Monterado tinggal sendiri dengan menempati rumah semi permanen (bahan papan atap seng) dengan ukuran 4 X 6 Meter dalam kondisi rusak, ucapnya.

Dengan kehadiran Bripka Abui mendapat apresiasi dan ucapan terimakasih dari warga setempat dan beberapa pihak yang terlibat secara langsung sangat senang akan kehadiran polisi ditengah masyarakat, apalagi ini mau membantu warganya yang sedang melakukan renovasi rumah.

Secara terpisah Kapolsek Monterado juga menegaskan bahwa kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas ini, sekaligus menjadi bukti guna mempererat hubungan persaudaraan antara polisi dengan masyarakat, tutup Ipda Daryanto.

Penulis: I.Nyoman Gustian.C