
polresbengkayang.com – Problem solving laka lantas di Dusun Mabak Kecamatan Lumar dilakukan Bhabinkamtibmas Bripda Arif, Senin (21/1).
Bhabinkamtibmas Bripda Arif Sufriadi “Problem Solving” dengan Saudara Andi dan Saudari Sri Yani yang terjadi tabrakan di jalan raya Dusun Mabak Desa Tiga Berkat Kecamatan Lumar kedua belah pihak bersedia menyelesaikan permasalahan tersebut secara kekeluargaan.
Saat “Problem Solving” kedua belah pihak tidak saling menuntut, mereka bersedia memperbaiki motornya masing-masing yang mengalami kerusakan.
Dalam kesempatan tersebut Bripda Arif S juga menghimbau agar mentaati peraturan lalu lintas,selalu menggunakan Helm SNI dalam berkendara.
Terkait problem Solving itu, Bhabinkamtibmas Bripda Arif mengatakan bahwa hadirnya polisi di saat terjadinya laka lantas (kecelakaan) memberikan rasa aman supaya tidak terjadi, pemerasan, perkelahian. Yang bisa menengahi permasalahan tersebut saling berdamai, Ungkap Bripda Arif .
Penulis : Hendra
Editor : Heri Lucky
