
polresbengkayang.com – Kapolsek Jagoi Babang pimpin anev bulanan di polsek Jagoi Babang, Kamis (4/4/2019).
Kapolsek jagoi babang Kompol Oon Sudarman, SE pimpin anev bulanan di polsek jagoi babang, Anev bulanan dilakukan dalam rangka menyampaikan atensi pimpinan dalam hal ini kapolres bengkayang serta menyampaikan dan membahas kendala serta hasil kinerja masing-masing sat dan fungsi di polsek jagoi babang.
Dalam anev bulanan yang dilaksanakan usai melaksanakan apel pagi di halaman polsek jagoi babang tersebut, Kapolsek jagoi babang Kompol Oon Sudarman, SE menyampaikan atensi dan arahan kepada anggota polsek jagoi babang, Yang mana atensinya adalah, Agar anggota polsek jagoi babang tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun, Serta menjelang pilpres dan pileg 2019, anggota polsek jagoi babang rutin mengunjungi desa dimana kunjungan tersebut dilakukan untuk melihat lokasi dan rute TPS ( Tempat pemungutan suara) di wilayah kecamatan jagoi babang,Sehingga anggota petugas pam TPS sudah siap melakukan pengamanan di TPS masing-masing plotingnya.
Selesai arahan kapolsek jagoi babang dilaksanakan anggota polsek jagoi melakukan kegiatan sesuai dengan arahan dan atensi kapolsek jagoi babang dengan di damping anggota Bahabinkamtibmas dan berkoordinasi dengan KPPS dan masyarakat di masing-masing desa untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan mengsukseskan pemilu 17 April 2019.
Penulis : Feri santoso
Editor : Alfian N/Nanang P
