Polres Bengkayang – Polsek Samalantan. Anggota Polsek Samalantan Polres Bengkayang, Bripka Suhermanus terapkan protokol kesehatan covid 19 di area Mako (markas komando) nya pada Kamis tanggal 10 Juni 2021 pagi.

Hal itu digelar dalam rangka meminimalisir penyebaran virus corona dengan cara mengecek setiap warga yang akan memasuki kantor Polsek Samalantan dengan penerapan protokol kesehatan covid 19.

Selain diwajibkan menggunakan masker, masyarakat yang berkunjung ke Polsek juga diharuskan mencuci tangan ditepat yang sudah disediakan kemudian dilakukan pengecekan suhu tubuh.

Menurut Kapolsek Samalantan, Ipda Nusantara sembiring, penerapan prokes ini sangat penting, agar tidak terjadi klaster penularan diintern Polri khususnya Polsek Samalantan.

“Tidak hanya masyarakat, anggota yang akan melaksanakan tugas serta akan memasuki kantor Polsek Samalantan juga harus terapkan prokes ini”, jelas Kapolsek Ipda Nusantara Sembiring.