polresbengkayang.com – Anggota Kepolisian Sektor Teriak turut serta dalam mengamanan perayaan Natal Oikumene yang di adakan di desa Setia Jaya kec. Teriak, (03/01/2020).

Dalam rangka merayakan hari raya Natal tahun beberapa desa memperingatinya dengan melaksanakan ibadah natal Oikumene semua umat kristen yang ada di desa salah satu desa yang melaksanakan hal tersebut adalah desa Setia Jaya.

Dengan bertempat di Lapangan SDN 14 Peranuk, warga desa tersebut melaksanakan kegiatan Natal Oikumene, tak lepas dari pengamanan yang turut di berikan oleh Anggota Kepolisian Sektor Teriak AIPDA NYARTONO, BRIPKA F. DENI dan BRIPKA RIDWAN sehingga menimbulkan rasa aman bagi masyarakat desa dalam melaksanakan kegiatan tersebut.

Kapolsek Teriak IPDA JUMADI, S.H., menerangkan bahwa kegiatan pengamanan ini memang sudah menjadi kewajiban untuk di laksanakan oleh anggotanya.

Selain memberikan pengamanan anggota Polsek Teriak juga memberikan pelayanan pengaturan arus lalulintas pada saat acara tersebut selesai agar lancar dan mencegah kemacetan dan laka lantas, seluruh kegiatan ibadah pun berlansung dengan aman dan terkendali.

Penulis: Makarius Putra Baraga