Polres Bengkayang – Polsek Samalantan. Polsek Samalantan Polres Bengkayang tengah gencar sosialisasi dan kampanyekan Saber Pungli (sapu bersih pungutan liar) kemasyarakat.
Melalui sambangnya, anggota Polsek Samalantan, Bripda Yordanus lakukan sosialisasi bersama warga Desa Pasti Jaya Kecamatan Samalantan pada Sabtu tanggal 27 Februari 2021 pagi.
Dengan komunikasi yang baik, Yordanus mengajak masyarakat untuk bersama sama memerangi pungutan liar serta ikut berpartisipasi melaporkan jika ditemukan kegiatan illegal tersebut.
Sementara itu Kapolsek Samalantan, Ipda Nusantara Sembiring membenarkan adanya kegiatan kampanye saber pungli oleh anggotanya dan mengatakan bahwa akan digelar secara rutin setiap harinya.
“Kita berharap, dengan terus menerus di sosialisasikan saber pungli ini, masyarakat terbesar dari pungki dan tidak dirugikan”, ungkap Kapolsek Samalantan, Ipda Nusantara Sembiring.
Penulis : Humas Polsek Samalantan.
