Polres Bengkayang, anggota Polsek Ledo Melalui piket Spkt melakukan pengamanan dan monitoring pada saat pelaksanaan vaksinasi covid-19 tahap pertama bagi Tenaga Guru di Puskesmas Ledo. Jumat/28/Mei/2021.

Pelayanan Kepolisian berupa pengamanan dan monitoring tersebut dilaksanakan untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi covid19 bagi tenaga guru tersebut berjalan dengan lancar, dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi petugas di puskesmas.

Vaksinasi tahap pertama di fokuskan untuk tenaga pendidik/ guru di Kecamatan Ledo dengan target sesuai dengan jumlah vaksin yaitu untuk 100 orang tenaga guru yang ada di Kecamatan Ledo.

Kapolsek Ledo Iptu Asep Maulana mengatakan, personil telah disiapkan untuk melakukan pengamanan dan monitoring vaksinasi covid19, personil Polsek Ledo juga terus melakukan pengawalan dan pengamanan baik secara terbuka maupun tertutup sehingga pelaksanaan vaksinasi covid19 bagi tenaga guru berjalan lancar, aman dan kondusif

Personil Polsek Ledo akan terus melakukan pengamanan secara ketat baik terbuka maupun tertutup terhadap kegiatan vaksinasi covid19 diwilkum Polsek Ledo, dan juga pengamanan vaksin di Puskesmas Ledo, vaksinasi harus berjalan dengan lancar.