Polres Bengkayang – Personil polsek Teriak Brigadir R. Deli sampaikan imbauan stop karhutla di selingi dengan pesan kamtibmas, Sabtu (20/03/2021).

Selama memasuki musim kemarau seperti saat ini personil polsek Teriak terus melaksanakan penyampaian imbauan kepada warga untuk stop karhutla.

Karena hal tersebut rawan terjadi pada saat musim kemarau, dan di khawatirkan apabila sampai terjadi akan menimbulkan permasalahan bagi masyarakat.

Dalam penyampaian imbauan oleh personil polsek Teriak ini di jelaskan bahwa akibat dari terjadinya kebakaran hutan dan lahan akan menimbulkan kabut asap.

Selain menyampaikan imbauan agar warga todak membakar hutan dan lahan, personil polsek Teriak juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga sekitar.

Yaitu agar warga seluruhnya selalu menjaga keamanan lingkungan sekitar serta taat dalam menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan ketentuan pemerintah.

Penulis : Makarius Putra Baraga