Masih banyaknya masyarakat yang abai terhadap protokol kesehatan, membuat kasus Covid-19 masih sampai saat ini terus merebak di berbagai daerah. Hal ini tentu sangat disayangkan, mengingat situasi pandemi yang masih berlangsung walaupun vaksin untuk Covid 19 telah ditemukan.

Rabu (24/02/21), bertempat di Batu Payung Desa Karimunting Kec. Sungai Raya Kepulauan Bripka Elli Juwarsa personil Sat Polair Polres Bengkayang Kampanyekan “Ayo Pakai Masker” kepada masyarakat yang beraktifitas.

Menurutnya kurangnya kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan, kebanyakan berasal dari masyarakat kalangan menengah ke bawah. Masih banyak ditemui masyarakat yang berkeliaran tanpa mengenakan masker, menjaga jarak, hingga berkerumun ataupun bergerombol.

Sambil membentangkan spanduk dengan tulisan “Ayo Pakai Masker” Bripka Elli Juwarsa himbau masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker pada saat aktivitas di luar rumah.

Bripka Elli Juwarsa juga menyampaikan dengan adanya giat kampanye ini diharapkan dapat semakin meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya Covid-19 karena penyebarannya yang masih relatif tinggi.

“Meskipun vaksin untuk Covid 19 sudah ada, namun tetap perlu meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam mengutamakan protokol kesehatan,” tutupnya.