Polres Bengkayag – Seiring masa kampanye Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Bengkayang telah dimulai, para pasangan calon mencari siasat untuk mengumpulkan dukungan masyarakat dalam situasi pandemi Covid-19.

Sebagian besar kampanye dilancarkan di dunia maya, Satuan Polisi Perairan Polres Bengkayang Polda Kalbar berikan imbauan kepada masyarakat untuk memperingatkan akan bahaya konten disinformasi dan berita bohong, Rabu (04/11).

“Sampai saat ini situasi Kamtibmas di wilayah pesisir dan perairan Bengkayang masih dalam keadaan kondusif, pada kesempatan ini masyarakat diberikan imbauan serta pencerahan untuk tidak melakukan penyebaran hoaks” tutur Bripka Elli Juwarsa.

Menurutnya, edukasi dan himbauan penting di sampaikan ke masyarakat terkait pemahaman – pemahaman hukum yang berdampak pada ancaman pidana, baik penyebaran berita hoaks Kamtibmas dan pelanggaran Pemilu, apalagi di media sosial (Medsos) sering terjadi penyebaran informasi hoaks jelang Pilkada.

Selain imbauan tentang bahaya penyebaran berita hoax, Bripka Elli Juwarsa juga menyampaikan bahwa Pilkada di tengah pandemi ini masyarakat tak perlu khawatir selama menjaga protokol kesehatan. “Tetap ikuti 3M yaitu Mencuci tangan, menjaga jarak serta memakai masker” tutup Bripka Elli Juwarsa.