Polres Bengkayang – Bripka Paulus melaksanakan Sambang ke desa Tangguh hadir ditengah masyarakat untuk memberikan pesan-pesan Kamtibmas terkait menjelang Pilkada Bupati kab.Bengkayang di saat situasi pandemi covid-19 , dalam penyampaian Bripka Paulus menghimbau kepada masyarakat supaya membantu melakukan upaya pencegahan covid-19 yang harus dilakukan oleh semua elemen masyarakat secara masif guna percepatan penanganan wabah covid-19 terkhusus di wilayah kec. Siding. ( 24/07/2020).
Pada kesempatan menemui warga yang dilakukan Bripka Paulus sampaikan pesan Kamtibmas mengajak masyarakat untuk nerperan ciptakan situasi yang kondusif terkhusus pada saat Pilkada serentak di Kab. Bengkayang dengan menjaga supaya aman dan damai ,dalam hal ini bagian tugas Harkamtibmas ,maka sebagai anggota Polsek Siding Bripka Paulus secara rutin melakukan kegiatan sambang untuk pendekatan komunikatif kaitannya mengayomi dan membina masyarakat salah satunya melalui kegiatan sambang sekaligus memberikan himbauan protokol kesehatan pencegahan covid-19 di era adaptasi kebiasaan baru agar masuarakat dapat memahaminya.
Untuk upaya-upaya ciptakan Kamtibmas kondusif maka Polri Polsek Siding melakukan berbagai kegiatan berupa pendekatan ke masyarakat dengan mengajak bermitra untuk membangunan kebersamaan baik dibidang sosial maupun dibidang keamanan sehingga menumbuhkan kesadaran dan kepedulian yang tinggi terhadap Kamtibmas serta masyarakat harus patuh terhadap anjuran kebijakan pemerintah pada penanganan cegah covid-19 dan juga
dapat berperan aktif menjaga dan menciptakan situasi yang kondusif .
Penulis : Adang