Polres Bengkayang – Satpolair Polres Bengkayang memberikan sosialisasi dan edukasi ke masyarakat terkait penerapan new normal atau Tatanan hidup Baru di tengah pandemi virus corona (Covid-19) di Dermaga penyeberangan Teluk Suak, Rabu (08/07/20).

Bripka Juwarsa mengatakan bahwa sebagian masyarakat salah persepsi atas penerapan new normal yang didengungkan pemerintah. Mereka beranggapan bahwa pendemi covid 19 sudah berakhir, jadi banyak yang tidak menggunakan masker dan tidak mengikuti protokol kesehatan pada saat beraktivitas.

“Kegiatan edukasi ini guna masyarakat paham bahwa menyambut program new normal atau tatanan hidup baru ini pandemi Covid-19 belum usai dan kita harus tetap ikuti protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah diantaranya menerapkan Pola Hidup Bersih Sehat (PHBS), mencuci tangan, jaga jarak pada saat di tempat umum hingga menggunakan masker saat keluar dari rumah. Kami juga mengimbau agar menyiapkan hand sanitizer serta alat cuci tangan” ucap Bripka Juwarsa.

“Kegiatan sosialisasi pendisiplinan ini akan terus kami lakukan di tempat-tempat keramaian lainnya seperti di pasar, dermaga penyeberangan serta tambatan kapal” tutupnya.