
polresbengkayang.com – Polsek Samalantan. Memprioritaskan keselamatan pelajar saat masuk sekolah dan pengguna jalan lainnya, Briptu Yehezkiel berikan pengaturan lalulintas, Selasa (11/2) pagi
Pengaturan yang dimulai pukul 06.20 hingga pukul 07.10 wib digelar di Dusun Sei Limau Desa Samalantan tepatnya jalan raya Bengkayang, SMPN 01 Kecamatan Samalantan.
Dengan rutin Polsek Samalantan atur kendaraan pagi. Tujuannya, meniadakan gangguan kamtibmas, cegah kecelakaan kemacetan dan tindak kejahatan jalanan.
Selain itu, merupakan suatu bentuk layanan Kepolisian untuk masyarakat, dengan hadirnya petugas dilapangan memberikan rasa aman nyaman bagi pelajar dan pengguna jalan yang memulai aktivitas di pagi hari.
Penulis : Suciono
