polresbengkayang.com – Upaya menjalin keakraban dan membangun kemitraan Polri dengan masyarakat, Nongkrong Kamtibmas menjadi salah satu cara yang dilakukan oleh Polsek Monterado.

Sambil ngopi bersama warga, kegiatan Nongkrong Kamtibmas juga dimanfaatkan oleh Bripka Eko Wahyu untuk menyerap informasi dari masyarakat serta menyampaikan pesan kepada masyarakat (15/02).

Sejumlah pesan dan himbauan disampaikan pada masyarakat seperti salah satunya yaitu mengajak masyarakat untuk mensukseskan Pemilu 2019 yang aman, damai, dan sejuk.

Bijak dalam menyikapi informasi atau berita yang beredar di media juga tak lupa disampaikan kepada warga oleh Bripka Eko Wahyu di sela-sela Nongkrong Kamtibmasnya.

Kapolsek Monterado IPTU Rismanto Ginting, SH saat di konfirmasi menerangkan bahwa suksesnya Pemilu 2019 tak terlepas dari kepedulian masyarakat akan pentingnya tetap memelihara Kamtibmas di sekitar tempat tinggal masing-masing.

Penulis : K. Riyandi