
Tribratanews.polri.go.id – Polda Kalbar – Polres Bengkayang – Polsek Samalantan
Dalam rangka mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, Kapolsek Samalantan Akp Suyatno, S.H, M.A.P merintahkan personil Polsek Samalantan untuk berperan aktif kepada masyarakat, Aipda Ferry Stepenson mengadakan program Minggu Kasih yang berlangsung di salah satu warung kopi di wilayah hukum Polsek Samalantan pada hari minggu pagi (23/02/2025). Program ini bertujuan untuk mendengar langsung aspirasi, keluhan, serta masukan dari masyarakat guna meningkatkan pelayanan kepolisian.
Pada kegiatan tersebut, Aipda Ferry Stepenson terlihat berdialog santai dengan beberapa pemuda setempat. Dengan penuh perhatian, ia mendengarkan berbagai keluhan dan saran yang disampaikan, mulai dari masalah keamanan lingkungan hingga perlunya peningkatan kesadaran berlalu lintas di kalangan generasi muda.
“Kami ingin masyarakat merasa dekat dengan polisi, bahwa kami bukan hanya penegak hukum, tetapi juga mitra dan pelindung bagi mereka,” ujar Aipda Ferry Stepenson.
Selain mendengarkan aspirasi masyarakat, program Minggu Kasih juga menjadi ajang edukasi bagi warga mengenai pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan bersama. Aipda Ferry memberikan penyuluhan terkait bahaya narkoba, kenakalan remaja, serta pentingnya menaati aturan lalu lintas.
Masyarakat pun menyambut baik program ini. Salah satu warga yang hadir Sdr. Lukas menyatakan bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat karena memberikan kesempatan bagi warga untuk berdiskusi langsung dengan pihak kepolisian tanpa rasa takut atau canggung.
“Kami sangat senang dengan adanya program minggu kasih, karena ini menjadi wadah untuk kami memberikan aspirasi dan keluhan.” Ujar Lukas
• Penulis : Humas Polsek Samalantan