Capkala – Polsek Capkala Polres Bengkayang Polda Kalimantan Barat kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat pada Jumat, 17 Februari 2023.

Kali ini kegiatan dilaksanakan di ruang tamu Kantor Camat Capkala bersama beberapa perangkat Desa dan tokoh masyarakat serta pegawai Kecamatan.

Kegiatan dimulai pukul 08.30 wib sampai dengan pukul 10.00 wib dengan suasana hangat dan keakraban sehingga para tokoh tidak sungkan untuk menyampaikan informasi – informasi.

Berbagai informasi yang disampaikan mulai dari situasi Kamtibmas sampai dengan suasana perpolitikan yang berkembang.

“Informasi yang kami peroleh bahwa secara umum situasi Kamtibmas di masyarakat aman terkendali, kondisi lalu lintas yang saat ini perlu perhatian dengan kekhawatiran anak – anak sekolah yang mengendarai sepeda motor. Polsek Capkala akan segera menindaklanjuti dengan memberikan himbauan – himbauan baik disekolah – sekolah maupun dilingkungan masyarakat.” Ujar Kapolsek Capkala Iptu Hasan Abdullah, S.H., M.H.