
Capkala – Salah satu cara Polsek Capkala Polres Bengkayang Polda Kalimantan Barat melaksanakan Sosialisasi Satgas Saber Pungli adalah melalui peran Bhabinkamtibmas Desa Mandor, Brigpol Triandhika P H yang rutin dan gencar memberikan himbauan dan Sosialisasi terkait Pungli (Pungutan Liar) kepada warga masyarakat desa binaannya di Desa Mandor Kecamatan Capkala Kabupaten Bengkayang, Selasa (01/01/2022).
Kapolres Bengkayang AKBP Dr. Bayu Suseno, S.H., S.I.K., M.M., M.H. melalui Kapolsek Capkala IPDA Hasan Abdullah, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan secara rutin dan terus-menerus dengan turun langsung ke semua wilayah baik pada tingkat desa maupun pada tingkat kecamatan agar masyarakat mengetahui dan paham maksud dari terbentuknya Satgas Saber Pungli Kabupaten Bengkayang khususnya Kecamatan Capkala sehingga apabila ada indikasi terkait Pungli dapat segera melaporkan ke kantor Polisi terdekat atau langsung kepada Bhabinkamtibmas.
“Serta merta agar warga dapat memahami bahwa Pungli tidak dibenarkan serta ada sanksi hukum bagi yang memberi maupun yang menerima. Pengawasan dapat dilakukan oleh semua lapisan masyarakat dan juga masyarakat dapat melaporkan kepada Satgas Saber Pungli apabila ada menemukan tindakan Pungli,” ujar IPDA Hasan Abdullah, S.H., M.H
